Iklan

Selasa, 06 Januari 2026, 17.26.00 WIB
ACEH SINGKIL

Bupati Aceh Singkil Gunakan Mobil Pribadi Demi Kelancaran Pemerintahan

Iklan

Mobil Pribadi Bupati Aceh Singkil Safriadi Oyon Jadi 'Mobil Dinas'

Aceh Singkil – Bupati Aceh Singkil Safriadi Oyon menggunakan mobil pribadinya jenis Toyota Land Cruiser 300 (LC300) — varian GR Sport untuk menunjang kegiatan pemerintahan. Langkah ini diambil karena mobil dinas jabatan Bupati hingga kini masih dalam perbaikan.


Pelaksana Harian (Plh) Kepala Bagian Umum Setdakab Aceh Singkil, Dedeh, membenarkan hal tersebut. Ia menyebut mobil dinas Bupati masih berada di bengkel di wilayah Medan, Sumatera Utara, pascakecelakaan beberapa bulan lalu.


“Benar, yang dipakai Pak Bupati adalah mobil pribadinya. Mobil dinas jabatan masih di bengkel di Medan,” kata Dedeh saat dikonfirmasi. Selasa (6/1/2026) di ruang kerjanya.


Meski tanpa kendaraan dinas, aktivitas pemerintahan tetap berjalan normal. Bupati Safriadi Oyon tetap melaksanakan agenda kedinasan dan pelayanan kepada masyarakat.


Penggunaan mobil pribadi ini dinilai sebagai bentuk tanggung jawab dan komitmen kepala daerah agar roda pemerintahan tetap berjalan tanpa hambatan.

Close Tutup Iklan