Iklan

Jumat, 23 Januari 2026, 12.07.00 WIB
ACEH SINGKIL

Mobil Melebar ke Kanan, Tabrak Dua Sepeda Motor di Aceh Singkil, 5 Orang Luka-luka

Iklan

Korban Kecelakaan Dilarikan ke RSUD Aceh Singkil. (Dok: Satlantas)

Aceh Singkil – Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan satu mobil dan dua sepeda motor terjadi di Jalan Singkil–Subulussalam, tepatnya di Desa Gunung Lagan, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Aceh Singkil, Kamis (22/1/2026) malam. Dalam peristiwa tersebut, lima orang dilaporkan mengalami luka-luka dengan kerugian materi ditaksir mencapai Rp20 juta.


Kecelakaan terjadi sekitar pukul 18.41 WIB. Mobil penumpang Toyota Rush BL 1453 RZ bertabrakan dengan sepeda motor Honda Beat BL 3787 RAB dan Honda Scoopy tanpa nomor polisi.


Kapolres Aceh Singkil melalui Kasat Lantas Polres Aceh Singkil, Iptu Rerit Oktafiandi, menjelaskan bahwa insiden bermula saat mobil Toyota Rush melaju dari arah Subulussalam menuju Singkil.

“Setibanya di lokasi kejadian, mobil tersebut melebar ke kanan jalan arah Singkil dan menabrak dua sepeda motor yang datang dari arah berlawanan,” ujar Iptu Rerit, Kamis (22/1/2026).


Akibat benturan tersebut, kedua sepeda motor beserta para pengendaranya terjatuh ke badan jalan. Warga yang melintas segera memberikan pertolongan dan mengevakuasi para korban ke RSUD Aceh Singkil untuk mendapatkan perawatan medis.


Identitas korban luka, berdasarkan data kepolisian, yakni:


E.S.R.B. (25), pengendara Honda Beat BL 3787 RAB, mengalami luka lecet di bagian kepala, kaki, dan hidung.

M.BR.M. (26), penumpang Honda Beat, mengalami luka lecet di kaki kanan serta benturan di bagian belakang kepala.

P.A.B. (10 bulan), penumpang Honda Beat, mengalami luka lecet di bibir.


E.B. (29), pengendara Honda Scoopy tanpa nomor polisi, mengalami luka lecet di kepala dan kaki kiri.

R.B. (26), penumpang Honda Scoopy, mengalami patah tulang tangan kanan, luka lecet di kaki kiri, serta luka robek di mulut.


Selain korban luka, seluruh kendaraan yang terlibat, yakni Toyota Rush, Honda Beat, dan Honda Scoopy, dilaporkan mengalami kerusakan.


Polisi telah mengamankan ketiga kendaraan tersebut sebagai barang bukti.“Tindak lanjut yang kami lakukan meliputi olah tempat kejadian perkara, koordinasi dengan Jasa Raharja, menghubungi keluarga korban, serta pembuatan laporan polisi,” jelas Iptu Rerit.


Saat ini, kasus kecelakaan tersebut masih dalam penanganan Unit Gakkum Satlantas Polres Aceh Singkil. Polisi mengimbau seluruh pengguna jalan agar meningkatkan kewaspadaan, terutama saat berkendara pada malam hari dan di ruas jalan antarwilayah yang rawan kecelakaan.

Close Tutup Iklan