Iklan

Senin, 21 Maret 2022, 17.00.00 WIB
POLITIK

Saiful Bahri Resmi Ditetapkan Jadi Calon Gantikan Dahlan Sebagai Ketua DPR Aceh

Iklan


 

PENAACEH, Banda Aceh - Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) resmi menetapkan Saiful Bahri sebagai Calon Ketua DPRA.


Proses penetapan itu yang di pimpin Plt Ketua DPRA, Syafaruddin berlangsung di Gedung DPRA lewat Paripurna. Senin (21/3/2022).


Saiful Bahri dengan sapaan Pon Yahya itu menggantikan sejawatnya Dahlan Jamaluddin yang sama - sama politisi Partai Aceh.


"Kami mengucapkan terimakasih kepada Pak Dahlan yang selama ini memimpin DPRA,"Kata Plt Ketua DPRA Syafaruddin.


Syafaruddin mengatakan pihaknya akan mengirimkan hasil rekomendasi ke Kementrian Dalam Negeri (Mendagri). Sementara untuk memimpin Lembaga Perwakilan Rakyat Aceh itu dipercaya kepadanya sebagai Plt sebelum Ketua DPRA defenitif.


Seperti diketahui 8 Maret 2022 lalu, Partai Aceh telah mengajukan surat pemberhentian Dahlan Jamaluddin dan mengajukan Saiful Bahri sebagai calon ketua DPRA sisa masa jabatan 2019-2024


Usulan pergantian ini di sebut - sebut sudah melalui proses evaluasi dan juga melalui fit and proper test internal Partai Aceh hasilnya memilih Saiful Bahri.


 Sebelumya ada lima nama anggota DPRA sebagai calon pengganti Dahlan Jamaluddin. Mereka masing-masing Zulfadli, Saiful Bahri, Iskandar Usman Al Farlaky, Tarmizi Panyang, dan Azhar Abdurrahman.


Kemudian semakin mengerucut ke dua nama, yakni Saiful Bahri dan Zulfadli, hingga pimpinan Partai akhirnya menentukan Saiful Bahri.

Close Tutup Iklan